Foto: Dok. Primarasa
Kue Almond Salju ini merupakan variasi dari kue putri salju. Kali ini ditambahkan almond bubuk dengan tampilan berbeda, dibentuk huruf U. Bila tidak suka manis, campur gula bubuk dengan sedikit susu bubuk untuk taburan..
Tingkat kesulitan: mudah
Waktu memasak: 60 menit
Untuk: 600 g
Bahan
margarin untuk olesan
185 g mentega
75 g gula bubuk
100 g almond bubuk, panggang sebentar
½ sdt esens almond
225 g tepung terigu protein rendah
150 g gula bubuk, untuk taburan
Cara membuat:
1. Panaskan oven pada suhu 130ºC. Olesi loyang kue kering dengan margarin. Kocok mentega dan gula bubuk menggunakan mikser hingga rata (1 – 2 menit), angkat. Tambahkan tepung terigu secara bertahap sambil diaduk hingga rata.
2. Masukkan almond bubuk dan esens almond, aduk rata, tutup adonan dengan plastik. Simpan adonan dalam lemari es hingga agak mengeras (15 – 20 menit).
3. Keluarkan adonan dari lemari es. Ambil ± 2 sdt adonan, lalu bentuk dengan ke dua telapak tangan hingga menyerupai tali memanjang diameter 1 cm. Atau, taruh adonan di atas meja atau talenan, lalu gulung dengan telapak tangan. Setelah itu tekuk ke dua ujungnya ke dalam hingga menyerupai bentuk U.
4. Taruh adonan yang sudah dibentuk di atas loyang, beri jarak masing-masing 3 cm, panggang dalam oven selama 15 menit, keluarkan dari oven. Lepaskan kue dari loyang, dinginkan di atas rak kawat.