Foto: Dok. Primarasa
Lumpia Goreng bisa dipilih sebagai camilan cantik saat mengadakan acara jamuan di rumah. Jangan lupakan sausnya untuk menambah selera makan 'anggota keluarga'
dim sum ini.
Tingkat kesulitan: mudah
Waktu memasak: 45 menit
Untuk: 24 buah
Bahan
minyak untuk menumis dan menggoreng
24 lembar kulit lumpia, potong persegi ukuran 18 x 18 cm
1 putih telur, untuk perekat
Isi
2 siung bawang putih, cincang
50 g bawang bombai cincang
125 g daging ayam cincang
200 g udang cincang
75 g taoge
2 buah jamur hioko, rendam air panas, peras, cincang
150 g rebung cincang
Saus bumbu
2 sdm kecap asin
1 sdm angciu
¼ sdt garam
1 sdt gula pasir
1 sdm minyak wijen
Cara membuat:
1. Isi: Panaskan 2 sdm minyak goreng dalam wajan, tumis bawang putih dan bawang bombai hingga layu dan harum. Masukkan ayam dan udang cincang, aduk hingga berubah warna.
2. Tambahkan taoge, jamur, rebung, dan saus bumbu. Masak hingga cairannya mengering, angkat dan sisihkan hingga dingin. Bagi tumisan menjadi 24 bagian sama banyak.
3. Ambil 1 lembar kulit lumpia, taruh di atas talenan. Taruh 1 bagian adonan isi di atasnya, lipat kedua sisi kiri dan kanannya hingga bertemu di tengah, lalu gulung, rekatkan ujungnya dengan putih telur. Lakukan hal yang sama hingga kulit lumpia dan bahan isi habis.
4. Panaskan minyak goreng yang banyak dalam wajan di atas api sedang. Masukkan lumpia, goreng dalam minyak panas hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan, angkat, tiriskan.
5. Taruh lumpia goreng di atas piring saji, hidangkan selagi panas.
Tips masak:
-Untuk hasil terbaik gunakan kulit lumpia impor ukuran besar.
(P)
*Diambil dari buku Primarasa Jamuan Siang Hari 2010: Reuni & Arisan
Coba juga:
Resep Lumpia Goreng
Resep Popiah