Foto: Dok. Primarasa
Pastel Panggang cocok sebagai camilan sore hari. Isi pastel berupa daging giling, wortel, kacang polong, dan jamur dibalut kentang dan tepung roti yang renyah ketika digigit.
Tingkat kesulitan: mudah
Waktu memasak: 1 jam 30 menit
Untuk: 2 - 4 porsi
Bahan
500 g kentang
50 ml air
20 g margarin
30 g tepung terigu
1 butir telur, kocok
½ sdt garam
¼ sdt merica bubuk
Margarin untuk olesan
Tepung roti untuk taburan
Kuning telur untuk olesan
Isi
30 g margarin
2 siung bawang putih, cincang
100 g bawang bombai, cincang
75 g daging giling/cincang
100 g wortel, iris dadu 1 cm
50 g kacang polong beku
2 potong jamur kuping, rendam, iris-iris
100 ml kaldu daging sapi
½ sdm kecap manis
1 sdt garam
½ sdt merica bubuk
1 sdm tepung maizena, larutkan dalam sedikit air
Cara membuat:
1. Kukus kentang, kupas, haluskan selagi panas, sisihkan. Panaskan air dan margarin dalam wajan hingga leleh, masukkan tepung terigu, aduk hingga kental, angkat. Campur dengan kentang halus, telur, garam, dan merica.
2. Isi: Panaskan margarin, tumis bawang putih hingga harum. Masukkan bawang bombai, aduk hingga bawang bombai lunak, masukkan daging cincang. Setelah daging berubah warna, masukkan wortel, kacang polong dan jamur. Tuangi kaldu, bubuhkan kecap, garam, dan merica, aduk, tambahkan larutan tepung maizena. Setelah mengental, angkat.
3. Panaskan oven pada suhu 180ºC. Olesi loyang bentuk cincin bergaris tengah 20 cm dengan margarin, lalu taburi tepung roti. Lapisi dasar dan dinding loyang dengan sebagian adonan kentang setebal ± 1 cm. Tekan-tekan supaya menempel. Masukkan adonan isi ke dalam loyang.
4. Tutup permukaannya dengan sisa kentang, ratakan, tekan-tekan supaya padat, lalu olesi dengan kuning telur kocok.
5. Masukkan loyang ke dalam oven, panggang selama ± 60 menit hingga matang. Keluarkan loyang dari oven, biarkan sebentar. Balikkan loyang, keluarkan pastel, hidangkan bersama sambal botolan. (P)
*Diambil dari buku Primarasa Masak Untuk Pemula (2007): Panggang Oven & Resep-Resep Terlezat
Coba juga:
Resep Pastel Kari Kambing
Resep Telur Kabocha Panggang