Foto: Dok. Primarasa
Ayam Kopi Sayuran hidangan unik yang menggunakan kopi sebagai salah satu bumbunya. Olahan ayam lebih harum dengan sensasi rasa yang unik.
Tingkat kesulitan: mudah
Waktu memasak: 60 menit
Untuk: 4-6 porsi
Bahan
6 buah (± 600 g) paha atas ayam, tanpa tulang
Minyak goreng
Perebus ayam
100 ml air
300 ml air jeruk manis
50 ml kecap asin
25 g kopi bubuk instan
50 ml madu
1 sdm cuka balsamic
50 g brown sugar
2 batang serai bagian putih, memarkan
Sayuran
4 sdm minyak goreng
4 siung bawang putih, cincang
2 cm jahe, cincang
200 g bokcoi, siangi
100 g jamur shiitake segar, bersihkan
2 sdm saus tiram
100 ml kaldu ayam
½ sdt merica bubuk
½ sdm tepung maizena, campur dengan sedikit air
Taburan
Cabai merah besar, iris tipis melintang, tumis sebentar
Cara memasak:
1. Siapkan paha ayam, biarkan kulitnya. Masukkan air ke dalam panci bersama air jeruk manis, kecap asin, bubuk kopi, madu, cuka balsamic, brown sugar, dan serai. Masak di atas api sedang hingga mendidih.
2. Masukkan ayam, aduk, kecilkan apinya dan masak hingga bumbu meresap, angkat, dinginkan.
3. Panaskan sedikit minyak dalam wajan, goreng ayam hingga matang dan berwarna kecokelatan (jangan sampai kering), angkat, tiriskan.
4. Sayuran: Panaskan minyak dalam wajan, tumis bawang putih dan jahe hingga harum, masukkan bokcoi dan jamur. Tambahkan saus tiram, kaldu ayam, dan merica, dan larutan tepung maizena, aduk hingga mengental, angkat.
5. Taruh ayam goreng ayam goreng kopi di atas piring saji, taburi cabai merah, hidangkan dengan pelengkap sayuran tumis. (P)
*Diambil dari buku Primarasa Teori & Resep 2015: Olahan Lezat Kopi & Teh
Coba juga: