Foto: Dok. Primarasa
Salah satu
masakan khas Thailand yang menyuguhkan kenikmatan rempah-rempah bagi para pencinta bumbu tradisional yang khas.
Tingkat kesulitan: Mudah
Waktu memasak: 30 Menit
Untuk: 2 Porsi
Bahan:
125 g kwetiau tipis transparan (kering)
Minyak goreng
100 g daging ayam cincang
100 g udang kupas, belah punggungnya
2 batang daun bawang, iris halus
1 butir telur, kocok lepas, buat orak-arik
75 g taoge, buang akarnya
1 sdm daun ketumbar cincang
Jeruk nipis iris
Bumbu Halus:
4 siung bawang putih
1 sdm ebi sangrai
1 sdm tongcai*
4 buah cabai rawit
*Tongcai terbuat dari lobak yang diiris tipis, kemudian diasinkan dan dikeringkan sehingga berwarna kecokelatan, rasanya asin-gurih dengan bau yang tajam. Tongcai digunakan sebagai penambah rasa dan aroma. Selain untuk bumbu, juga digunakan untuk taburan, misalnya untuk mi ayam, bubur ayam, atau sup,yang ditambahkan saat makanan telah siap saji.
Saus Bumbu: campur jadi satu
1 sdm air asam jawa pekat
1½ sdm gula palem
2 sdm saus cabai
3 sdm nam pla
Cara Masak:
1. Seduh kwetiau dengan air mendidih hingga lembek (3 menit), tiriskan, sisihkan.
2. Panaskan 2 sdm minyak goreng dalam wajan, tumis ayam cincang, aduk hingga berbutir-butir, tambahkan udang, aduk hingga udang berubah warna, angkat, sisihkan.
3. Panaskan 3 sdm minyak goreng, tumis bumbu halus hingga harum, masukkan ayam dan udang, aduk. Masukkan saus bumbu, tambahkan setengah bagian daun bawang, aduk rata.
4. Masukkan kwetiau dan taoge, aduk, tambahkan telur orak-arik, aduk hingga seluruh bahan tercampur rata, angkat.
5. Pindahkan kwetiau ke atas piring saji, taburi sisa daun bawang, dan daun ketumbar cincang. Hidangkan dengan pelengkap jeruk nipis iris. (P)