Foto: Dok. Primarasa
Nasi Goreng Babat dijamin cocok untuk lidah pencinta rasa pedas-manis. Nasi dengan potongan babat ini beraroma harum berkat penggunaan serai. Wajib coba!
Tingkat kesulitan: mudah
Waktu memasak: 30 menit + waktu merebus babat
Untuk: 4 porsi
Bahan
300 g babat jarit sapi (bersih)
Air untuk merebus
1 sdt garam
2 lembar daun salam
2 batang serai
800 g nasi dingin
3 sdm minyak goreng
8 buah cabai rawit, potong-potong
2 – 3 sdm kecap manis
½ sdt merica bubuk
Bumbu halus
15 butir bawang merah
5 siung bawang putih
3 buah cabai merah
2 sdt terasi matang
1 sdt garam
100 g tomat
Pelengkap
Bawang goreng
Emping goreng
Tomat iris
Acar mentimun
Cara masak:
1. Taruh babat dalam panci berisi air hingga terendam seluruhnya. Masukkan garam, daun salam dan serai. Masak hingga babat empuk dan airnya mengering, angkat, sisihkan. Goreng dalam minyak panas hingga kekuningan, angkat. Potong-potong babat ukuran 1 x 3 cm, sisihkan.
2. Uraikan butiran-butiran nasi menggunakan garpu agar tidak menggumpal. Panaskan minyak goreng dalam wajan, tumis bumbu halus. Masukkan cabai rawit, aduk sampai baunya harum. Masukkan babat goreng, cabai rawit, kecap dan merica, aduk.
3. Masukkan nasi, aduk terus sampai rata dan nasi berasap (tandanya nasi matang), angkat.