Foto: Dok. Primarasa
Nasi goreng kambing ala Indonesia ini semakin menggugah selera dengan tambahan telur mata sapi dan acar mentah. Sesekali boleh juga disajikan bersama emping goreng. Sst, makan secukupnya, ya, agar
kolesterol tetap normal.
Tingkat kesulitan: mudah
Waktu memasak: 30 menit
Untuk: 4 porsi
Bahan
800 g nasi putih dingin
200 g daging kambing has, iris ½ x 1 x 2 cm
2 sdm kecap manis
½ sdt garam
100 g lemak kambing, iris 1 x 1 cm
5 sdm minyak goreng
10 buah cabai rawit, iris kasar
3 batang daun bawang, iris 2 cm
100 g kol, iris ½ cm
Bumbu halus
12 butir bawang merah
4 buah cabai merah
2 siung bawang putih
1 sddt terasi bakar
1 sdt merica bubuk
1 sdt garam
Pelengkap
2 sdm bawang goreng
4 buah telur mata sapi, siap pakai
Emping goreng
Acar mentah
Cara masak:
1. Uraikan butiran nasi menggunakan garpu agar tidak menggumpal. Lumuri daging kambingg dengan 1 sdm kecap manis dan garam, sisihkan selama 5 menit.
2. Panaskan 2 sdm minyak goreng dalam wajan, tumis daging kambing hingga berubah warna dan matang, angkat, tiriskan, sisihkan.
3. Panaskan sisa minyak goreng (3 sdm) dalam wajan, tumis bumbu halus hingga harum, masukkan daging tumis, lemak kambing, cabai rawit, dan daun bawang, aduk rata. Tambahkan sisa kecap manis ke dalamnya, aduk.
4. Masukkan nasi, aduk hingga nasi tercampur rata dengan bumbu, masukkan kol, aduk terus hingga nasi berasap, angkat.
5. Pindahkan nasi goreng ke atas piring saji, taburi bawang goreng di atasnya. Hidangkan bersama telur mata sapi, emping goreng, dan acar mentah. (P)