Foto: Dok. Primarasa
Salmon in Parchment intinya adalah olahan salmon yang dibungkus kertas (parchament) kemudian dipanggang oven. Dagingnya tetap lembut dan tidak kering, alias juicy, sehingga memanjakan lidah.
Tingkat kesulitan: mudah
Waktu memasak: 30 menit + merendam
Untuk: 4 porsi
Bahan
Kertas roti putih, untuk membungkus
4 potong fillet ikan salmon, @ 150 g
200 g asparagus kecil, buang pangkalnya, potong 2
1 buah jeruk lemon, ambil kulitnya, iris bentuk batang korek api
1 batang daun bawang cung, cincang, untuk taburan
Bumbu: campur jadi satu
½ sdt merica bubuk
1 sdt garam
½ sdt thyme kering
½ sdt rosemary kering
1 sdm capers, bilas, tiriskan, cincang
3 siung bawang putih, cincang halus
5 sdm minyak zaitun
Cara memasak:
1. Siapkan 4 lembar kertas roti ukuran 30 x 30 cm (cukup longgar untuk membungkus salmon). Panaskan oven pada suhu 180ºC.
2. Bentangkan selembar kertas di atas talenan, letakkan beberapa potong asparagus di tengahnya. Taruh sepotong fillet salmon di atas asparagus, tambahkan irisan kulit jeruk lemon. Tuang ¼ bagian campuran bumbu di atas ikan, taburi daun bawang cung.
3. Tutup kertas, lipat/kerut-kerut pinggirnya, atau bungkus bentuk amplop. Kerjakan hal yang sama untuk sisa bahan. Diamkan selama 30 menit.
4. Taruh ikan bungkus kertas di atas lpyang, masukkan ke dalam oven. Panggang selama ± 20 menit hingga ikan matang. Angkat, sajikan selagi hangat.
Tips:
-Hati-hati saat mengupas kulit jeruk, jangan sampai terkena bagian yang putih karena bisa menimbulkan rasa pahit.
-Buat kerutan di pinggir kertas agar isi terkunci di dalam. Sebaiknya buat kantong yang longgar/menggembung agar ikan tidak menempel pada kertas. (P)
*Diambil dari buku Primarasa Teori & Resep 2013: Olahan Ikan