Resep Primarasa

Salmon in Parchment

Foto: Dok. Primarasa

Salmon in Parchment intinya adalah olahan salmon yang dibungkus kertas (parchament) kemudian dipanggang oven. Dagingnya tetap lembut dan tidak kering, alias juicy, sehingga memanjakan lidah.
 

Tingkat kesulitan: mudah
Waktu memasak: 30 menit + merendam
Untuk: 4 porsi

 
Bahan
Kertas roti putih, untuk membungkus
4 potong fillet ikan salmon, @ 150 g
200 g asparagus kecil, buang pangkalnya, potong 2
1 buah jeruk lemon, ambil kulitnya, iris bentuk batang korek api
1 batang daun bawang cung, cincang, untuk taburan

Bumbu: campur jadi satu
½ sdt merica bubuk
1 sdt garam
½ sdt thyme kering
½ sdt rosemary kering
1 sdm capers, bilas, tiriskan, cincang
3 siung bawang putih, cincang halus
5 sdm minyak zaitun

Cara memasak:
1. Siapkan 4 lembar kertas roti ukuran 30 x 30 cm (cukup longgar untuk membungkus salmon). Panaskan oven pada suhu 180ºC.

2. Bentangkan selembar kertas di atas talenan, letakkan beberapa potong asparagus di tengahnya. Taruh sepotong fillet salmon di atas asparagus, tambahkan irisan kulit jeruk lemon. Tuang ¼ bagian campuran bumbu di atas ikan, taburi daun bawang cung.

3. Tutup kertas, lipat/kerut-kerut pinggirnya, atau bungkus bentuk amplop. Kerjakan hal yang sama untuk sisa bahan. Diamkan selama 30 menit.

​4. Taruh ikan bungkus kertas di atas lpyang, masukkan ke dalam oven. Panggang selama ± 20 menit hingga ikan matang. Angkat, sajikan selagi hangat.

Tips:
-Hati-hati saat mengupas kulit jeruk, jangan sampai terkena bagian yang putih karena bisa menimbulkan rasa pahit.
-Buat kerutan di pinggir kertas agar isi terkunci di dalam. Sebaiknya buat kantong yang longgar/menggembung agar ikan tidak menempel pada kertas. (P)

*Diambil dari buku Primarasa Teori & Resep 2013: Olahan Ikan
 

Share

REVIEW

RESEP LAINNYA

Gulai Kambing

Lauk Utama Mudah
9715 Kali

Sup Kambing Bening

Sup & Soto Mudah
8434 Kali

Kambing Bakar Andaliman

Lauk Utama Mudah
6396 Kali

Satai Daging Sapi Bumbu Santan

Lauk Utama Mudah
6650 Kali

Nasi Gurih

Nasi & Bubur Mudah
38418 Kali

Nasi Hainan

Nasi & Bubur Mudah
18705 Kali

Nasi Jaha

Nasi & Bubur Mudah
19441 Kali

Nasi Kebuli

Nasi & Bubur Mudah
12425 Kali

Nasi Tutug Oncom

Nasi & Bubur Mudah
7689 Kali

VIDEO

Resep Srikaya Ala Oma with Ita Baradja

Salah satu cemilan klasik khas Indonesia resep keluarga.

Blueberry Muffin with Margie

Membuka rahasia resep andalan yang sesuai dengan keinginannya.

One Pan Mackerel ala Tante Sayur

Rahasia Tante Sayur dalam mengolah ikan dan sayur dengan sedikit bumbu.

Honey Butter Chicken with Yoland Handoko

Ayam dengan saus madu ala Korea dengan bahan-bahan yang mudah didapat

Aglio Olio ala Nyonya Italia

Teknik memasak pasta yang paling dasar langsung bersama orang Itali

Sup Bakso Rambutan ala Jeffry Tan

Fashion Designer Tanah Air, Jeffry Tan masak di dapur Primarasa.

Fun Red Velvet Eclairs with Dhita

Kue bernuansa merah putih untuk Kemerdekaan Indonesia yang ke-75!

One Step Avocado Pesto with Margie

Bumbu dasar ala Itali dengan menggunakan alpukat sebagai bahan dasarnya.

Easy Banana Bread With Ira

Resep Banana Bread atau Banana Cake ini adalah salah satu resep andalan saya.