Foto: Dok. Primarasa
Daging
ikan salmon yang berwarna oranye dan gurih selalu menjadi favorit. Cobalah kelezatannya dalam paduan
sandwich ini, Anda pasti menyukainya.
Tingkat kesulitan: mudah
Waktu memasak: 30 menit
Untuk: 4 porsi
Bahan
4 potong (@ 100 g) fillet ikan salmon
1 sdt air jeruk lemon
½ sdt merica tumbuk kasar
4 sdm minyak zaitun
8 lembar
roti tawar tebal 2 cm, kupas
100 g selada arugula
150 g mentimun hijau, serut panjang menggunakan peeler
Tarragon mayo
100 ml mayones
½ sdt gula pasir
2 sdt mustard
¼ sdt garam
1 sdt air jeruk lemon
1 sdm daun tarragon segar cincang
1 sdm daun bawang cincang
Cara membuat:
1. Lumuri ikan salmon dengan air jeruk lemon dan merica hitam hingga rata, sisihkan sebentar.
2. Panaskan minyak zaitun dalam wajan grill di atas api sedang. Panggang ikan salmon selama 3–4 menit untuk setiap sisinya, angkat, sisihkan.
3. Tarragon mayo: Campur semua bahan saus dalam mangkuk, aduk hingga rata dan gula larut, sisihkan.
4. Panggang roti di atas wajan antilengket atau menggunakan toaster hingga kekuningan di kedua sisinya, angkat.
5. Oleskan adonan mayo di atas 4 permukaan roti. Lalu taruh berturut-turut selada arugula, mentimun iris, dan salmon panggang di atasnya.
6. Katupkan lembaran roti yang lain di atasnya, tekan sedikit agar menempel. Hidangkan segera. (P)
Coba juga:
Sandwich Isi Sosis