Foto: Dok. Primarasa
Soto Ayam Sambal Kacang bisa jadi pilihan jika Anda menginginkan masakan berkuah hangat. Bisa juga disantap sebagai hidangan sepinggan (
one dish meal).
Tingkat kesulitan: mudah
Waktu memasak: 60 menit
Untuk: 6 porsi
Bahan
½ ekor (500 g) ayam, potong-potong
2.000 ml air
Minyak goreng
2 batang serai, memarkan
2 cm lengkuas, memarkan
2 cm jahe, memarkan
1 sdm garam
Bumbu halus
10 butir bawang merah
5 siung bawang putih
4 butir kemiri, sangrai
½ sdt merica
Sambal kacang
150 g kacang tanah, goreng
2 siung bawang putih, rebus
4 butir bawang merah, rebus
6 buah cabai rawit, rebus
1¼ sdt garam
1 sdm gula merah sisir
1 sdt asam jawa, campur dengan 1 sdm air
200 ml air panas
Pelengkap
75 g suun, seduh
100 g taoge pendek
1 batang daun seledri, iris halus
1 batang daun bawang, iris halus
1 buah tomat merah, iris-iris
Kerupuk merah
Kerupuk mi
Cara masak:
1. Rebus ayam dalam 2.000 ml air hingga matang, angkat. Keluarkan ayam dari kaldunya, dan ukur kaldunya sebanyak 1.600 ml. Jerang kembali kaldu di atas api.
2. Goreng ayam dalam minyak panas hingga agak berkulit, angkat. Suwir-suwir ayam, buang tulangnya.
3. Panaskan 4 sdm minyak dalam wajan. Tumis bumbu halus, serai, lengkuas, dan jahe hingga harum. Tuang bumbu tumis ke dalam kaldu, tambahkan garam. Masak hingga bumbu benar-benar matang.
4. Sambal kacang: Haluskan kacang tanah goreng bersama bawang putih, bawang merah, cabai rawit, garam, dan gula merah dalam cobek. Pindahkan ke dalam mangkuk, tambahkan air asam jawa dan air panas, aduk hingga tercampur rata.
5. Masukkan suun, taoge, suwiran ayam, daun selederi, daun bawang, dan tomat ke dalam mangkuk saji, tuangi kuah panas. Sajikan soto dengan kerupuk merah, kerupuk mi, dan sambal kacang. (P)
*Diambil dari buku Primarasa Favorit Keluarga 2014: Sajian Bulan Puasa
Coba juga:
Resep Soto Kwali
Resep Soto Ayam Ambengan